Denpasar – Rabu, 26 Oktober 2022 telah dilaksanakan acara penyambutan mahasiswa baru dari UKM Persaudaraan Mahasiswa Kristen (PMK) ITB STIKOM Bali. Dalam acara penyambutan Mahasiswa Baru UKM PMK 2022, mengangkat tema yaitu “You Will Never Be Alone” dengan ayat Alkitab yang diangkat untuk acara ini yaitu Yesaya 41:10 (TB).

Acara ini, dihadiri oleh para tamu undangan serta seluruh anggota UKM PMK termasuk mahasiswa baru yang telah mendaftar sebelumnya.  Dalam kegiatan ini juga mengundang beberapa pemateri yaitu Amelia Febrina Merry Bogia, S.H Lulusan Universitas Udayana Fakultas Hukum tahun 2014, yang saat ini sebagai Staff Perkantas Bali sejak 2016, Yulianti Lulusan S1 Ekonomi di Universitas Udayana, Magister Theology di Seminari Alkitab Asia Tenggara. Saat ini bekerja sebagai staf di Yayasan Perkantas serta bergabung dalam Tim Teaching Universitas Udayana untuk mengampu mata kuliah agama Kristen Protestan, dan pemberi Ibadah oleh Dr. Dian Rahmani Putri, M.Hum.

Total peserta yang mengikuti acara ini yaitu sebanyak 106 orang termasuk panitia dan tamu undangan. Tujuan diadakan acara ini yaitu untuk membangkitkan rasa kebersamaan dan kekeluargaan antarpeserta. Alur kegiatan pada acara penyambutan MABA UKM PMK 2022 dimulai dari dibukanya registrasi pukul 08.00 – 09.00 Wita, lalu dilanjutkan dengan pembukaan acara dan doa yang dipersembahkan oleh MC dan Nadine, setelah itu dilanjutkan dengan laporan dari Ketua Panitia Acara, dilanjutkan dengan pemutaran video dari Pembina Yayasan serta pemutaran video pembuka acara. Setelah itu acara dimulai dengan perkenalan sambil ditemani lagu “Mentega & Roti” dari sie musik diikuti oleh seluruh peserta yang menyanyikan sambil mencari teman sebanyak-banyaknya.

Setelah acara perkenalan selesai, dilanjutkan dengan penyampaian materi oleh Amelia Febrina Merry Bogia, S.H yang memberikan materi tentang keselamatan. Setelah sesi 1 berakhir, diadakan sesi tanya jawab yang dimana peserta menanyakan pertanyaan kepada pemateri tentang materi yang dibawakan. Dilanjutkan ke sesi 2 yang dibawakan oleh pemateri Yulianti tentang pemuridan dan penentuan jati diri. Kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab seputar materi yang dibawakan oleh pembicara sesi 2.

Setelah diadakan sesi tanya jawab, peserta yang menjawab dengan benar mendapatkan hadiah dari panitia. Acara dilanjutkan dengan pembagian kelompok oleh sie acara dengan setiap kelompok didampingi panitia kelompok. Dilanjutkan dengan sesi Sharing Kelompok yang dimana setiap kelompok akan saling sharing pengalaman terkait tema atau materi yang telah disampaikan.

Setelah acara Sharing kelompok selesai dilanjutkan dengan istirahat dan makan siang bersama. Setelah itu dilanjutkan ke sesi kreatifitas dimana para peserta akan menuangkan kreatifitasnya bersama anggota kelompoknya masing-masing, didampingi oleh Panitia Kelompok. Setelah setiap kelompok presentasi karya-karyanya mereka, dilanjutkan dengan game yang setiap peserta akan bermain game dan mengikuti arahan dari panitia. Mendekati penghujung acara dilaksanakan ibadah penutup yang dimulai dengan lagu pembuka serta lagu Firman Tuhan oleh Sie Musik.

Terakhir diadakan Firman Tuhan yang dibawakan oleh Dr. Dian Rahmani Putri, M.Hum. Setelah selesai Firman Tuhan, dilanjutkan dengan lagu dan doa persembahan serta lagu penutup yang dibawakan oleh Sie Musik. Setelah selesai lagu penutup, diadakan doa berkat yang dipimpin oleh Ketua Umum UKM PMK Jeremia Joshua Tamedo (*).