Delia Gagal Pertahankan Juara dalam Ajang Bunkasai IV

Denpasar – Nyoman Delia Triwulandari kembali mengikuti lomba menyanyi  bahasa Jepang dalam ajang Bunkasai VI yang digelar oleh Himpunan Mahasiswa Program Studi Sastra Jepang Sekolah Tinggi Bahasa Asing (STIBA) Saraswati Denpasar, Sabtu, 05 Mei 2018.

Nyoman Dela Triwulandari

Lomba menyanyi bahasa Jepang dalam Bunkasai VI yang berlokasi di Aula (STIBA) Saraswati Denpasar dan banyak sekali peserta yang ingin ikut berlomba  ini. Sedikitnya 20 peserta yang merupakan penyanyi mudah berbakat mengikuti lomba ini.

Delia – demikian panggilan  Nyoman Delia Triwulandari- adalah mahasiswi Semester 4 kelas Internasional Prodi Sistem Komputer  yang mewakili UKM Voice Of STIKOM Bali (VOS), Delia sangat antusias mengikut lomba menyanyi ini. Seperti lagu yang ia bawakan yang berjudul True Love yang dinyanyikan oleh  Fumiya Fujii. Delia sangat menghayati dalam setiap lirik yang ia nyanyikan.

“Seneng bisa ikut lomba nyanyi lagu Jepang, soalnya tantangan artikulasi pas nyanyi lagu Jepang sama lagu Indonesia tu bedah jauh penekanan kata-katanya,” tutur Delia

Tetapi walapun sulit, Delia tetap bersemangat.  Dan setelah semua peserta selesai mengeluarkan suara emas mereka, tibalah saat pengumuan juara. Sayang sekali, kali ini Delia tidak bisa mempertahankan Juara 1 kembali. “Semangat untuk ke depannya, jangan berkecil hati,” kata  salah seorang yuri.

Meski gagal mempertahankan juaranya, Delia tetap bangga membawa nama baik UKM VOS STIKOM Bali dalam Lomba Bunkasai VI ini. (*)