Inilah Pemuda Pemudi Akhir Zaman yang Dirindukan Allah

DenpasarUnit Kegiatan Mahasiswa Moeslim Community of STIKOM Bali (UKM MCOS) periode 2015/2016 mengadakan kegiatan Tabligh Akbar dengan tema “Pemuda Pemudi Akhir Zaman Yang Dirindukan Allah Swt”. Kegiatn ini diadakan pada  Sabtu  (16/12/2017) bertempat di Aula STMIK STIKOM Bali.  Sedikitnya 150 orang anggota MCOS mengikuti acara ini dengan narasumber seorang anak mauda yang juga pengamat politik luar ngerei, Dr. H. Arya Sandhiyudha S.Sos., M.Sc.

Ketua Panitia Tabligh Akbar Ganda Nurdiansyah mengatakan, kegiatan ini bertujuan untuk menambah ilmu dan mempererat tali silahturahmi antara civitas muslim STIKOM Bali, alumni MCOS, dan mahasiswa  baru.

Diuraikan, acara ini diawali dengan pembukaan oleh MC  sekitar pukul 09.00 wita. MC Tabligh Akbar kali ini Tri Dewi Lutfi Anggreni. Dilanjutkan dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an yang dibawakan oleh Mariyah Hasanah dan penerjemahnya  Nana Istiana.

Kemudian pemutaran video profil UKM MCOS dan video salah satu sponsor acara ini (Cimory) yang dilanjutkan oleh penampilan Hadrah yang pastinya sangat menghibur para undangan dan peserta serta hadirin yang datang.

Pembantu Ketua III Bidang Kemahasiswaan Ida bagus Suradara yang diwakili oleh Staf PK III  Edwar Ridwan S.Ag., M.Kom da;am sambutannya menyambut baik kegiatan tabligh kabrayang diadakan oleh UKM MCOS. Apalagi, kata Edwar, narasumber kali ini adalah seorang anak muda, pengamat politik luar negeri yang memiliki visi dan misi yang jelas dalam memeprjuangkan kepentingan umat.

Acara berikutnya  diisi oleh pengisi acara yang sangat meramikan acara ini dengan suaranya yang merdu yang dapat membuat para hadirin sangat menikmati acara ini. Setelah dihibur oleh suara merdu sang penyanyi, sampailah kita akan bertemu dengan moderator sekaligus pembicara pada acara Tabligh Akbar kita ini. 

MC pun memanggil moderator acara kali ini yakni Teguh Ardiansyah S.Kom yang juga salah satu alumni  STMIK STIKOM Bali. Acara pun dipindahalihkan sementara kepada sang moderator. Lalu moderator pun memanggil sang pembicara kita pada acara ini yaitu Dr. H. Arya Sandhiyudha S.Sos., M.Sc.

Beliau pun mengisi acara dengan berbagi pengalaman serta ilmu yang dimiliki oleh beliau. Acara pun berlalu dan sampailah pada akhir acara yakni sesi tanya jawab yang dipandu langsung oleh moderator.

Setelah semua proses sesi tanya jawab usai, dilanjutkan oleh sesi penyerahan bingkisan kepada penanya dan foto bersama pembicara dan moderator. Lalu penyerahan kenang-kenangan kepada pembicara yang diserahkan langsung oleh Pembina UKM MCOS dan foto bersama pun juga dilakukan yang diikuti oleh ketua panitia, ketua umum MCOS, serta para undangan.

Acara pun di pandu kembali oleh MC dan acara pun resmi ditutup pada pukul 12.00 Wita.

“Saya sangat berterima kasih kepada seluruh panitia yg bekerja, dan semua yang telah membantu menyukseskan acara ini yang tidak dapat saya sebutkan satu persatu, acara telah berjalan dengan baik dan insyaallah ke depannya akan berjalan lebih baik lagi,ucap Ganda Nurdiansya, sang ketua panita acara ini. (*)